Sintesis indola Fischer

Sintesis indola Fischer adalah sebuah reaksi kimia antara fenilhidrazina (bersubstituen) dengan aldehida atau keton di bawah kondisi asam yang menghasilkan heterolingkar aromatik indola.[1][2] Reaksi ini ditemukan pada tahun 1883 oleh Hermann Emil Fischer. Zaman sekarang, obat-obatan antimigrain sering disintesis menggunakan metode ini.

Sintesis indola Fischer
Sintesis indola Fischer

Pilihan penggunaan katalis asam sangatlah penting. Asam Bronsted seperti HCl, asam sulfat, asam fosfat, dan asam p-toluenasulfonat dapat digunakan. Asam Lewis seperti boron trifluorida, seng klorida, perak klorida, dan aluminium klorida juga merupakan katalis yang cukup baik.

Beberapa tinjauan terhadap reaksi ini telah dipublikasikan.[3][4][5]

  1. ^ Fischer, E.; Jourdan, F. Ber. 1883, 16, 2241.
  2. ^ Fischer, E.; Hess, O. Ber. 1884, 17, 559.
  3. ^ Van Orden, R. B.; Lindwell, H. G. Chem. Rev. 1942, 30, 69-96. (Review[pranala nonaktif permanen])
  4. ^ Robinson, B. Chem. Rev. 1963, 63, 373-401. (Review[pranala nonaktif permanen])
  5. ^ Robinson, B. Chem. Rev. 1969, 69, 227-250. (Review[pranala nonaktif permanen])

Developed by StudentB